PUNYA KEBERANIAN

PUNYA KEBERANIAN

Bacaan: 2 Raja-raja 4:7

 

Kunci Sukses:
Ketika kita punya Tuhan, dalam arti beriman kepada Tuhan, kita punya segalanya.

Memperdalam Akar Iman:
“Allahku akan memenuhi segala keperluanmu menurut kekayaan dan kemuliaan-Nya dalam Kristus Yesus.” (Filipi 4:19)

 

2 Raja-raja 4:7, “Kemudian pergilah perempuan itu memberitahukannya kepada abdi Allah, dan orang ini berkata: “Pergilah, juallah minyak itu, bayarlah hutangmu, dan hiduplah dari lebihnya, engkau serta anak- anakmu.” 

Banyak orang berkata, “Aku tidak punya apa-apa.” Saat berkata demikian, mayoritas orang-orang itu bukan tidak punya apa-apa. Mereka tidak telanjang ataupun tidak punya tempat tinggal. Pada mereka ada makanan, pakaian, tempat tinggal, bahkan simpanan uang di bank. Masalahnya, mata mereka buta dan mental mereka miskin. Walaupun tangan menggenggam banyak, rasanya tidak punya apa-apa. Kita anakanak Tuhan tidak boleh berkata, “Aku tidak punya apaapa.” Setiap hari Tuhan melimpahkan berkat-Nya kepada kita, lagipula jika kita punya Tuhan, artinya kita punya segalanya. 

Mata janda dalam bagian Firman Tuhan hari ini sempat buta dan mentalnya sempat miskin. Tidak heran ketika Elisa berkata, “Beritahukanlah kepadaku apa-apa yang kau punya di rumah,” perempuan itu menjawab, “Hambamu ini tidak punya apa-apa di rumah.” Untung kemudian matanya sedikit terbuka dan mentalnya sedikit berubah. Karena itu ia menambahi, “Kecuali sebuah buli-buli berisi minyak.” Selanjutnya, Elisa memintanya mengumpulkan bejana-bejana kosong dari tetangganya. Minyak yang sebuli-buli nanti harus dituangkan ke dalam bejana. Saat semua bejana penuh, mata perempuan itu terbuka lebar dan mentalnya sepenuhnya berubah. Tak hanya sebuli-buli minyak, ia punya banyak. Tak sekadar melunasi utang, ia dapat hidup dari kelebihan hasil penjualan minyak. Perempuan itu sadar ketika ia punya Tuhan, dalam arti beriman kepada Tuhan, ia punya segalanya. 

Alih-alih mengatakan, “Aku tidak punya apa-apa,” senantiasalah mengucap syukur kepada Tuhan untuk berkat-berkat yang kita terima. Faktanya, ucapan syukur akan mencelikkan mata serta membenahi mental kita. Tidak lagi kita bersusah hati karena mendapati ternyata kita punya segalanya sebab kita mempunyai Tuhan. Amin.

 

Bacaan Alkitab Setahun: Yesaya 62-63; Mazmur 59


Renungan harian lainnya