KASIH YANG MURNI

KASIH YANG MURNI

 Bacaan: 1 Yohanes 3:1-18

 

Kunci Sukses:
Allah dapat mendidik kita dengan pendisiplinan dan juga dengan penghargaan.

Memperdalam Akar Iman:
Anak-anakku, marilah kita mengasihi bukan dengan perkataan atau dengan lidah, tetapi dengan perbuatan dan dalam kebenaran. 1 Yohanes 3:18

 

Mengucapkan kata kasih kadangkala tidak semudah dengan melakukannya. Untuk berbuat kasih dengan orang yang kita kasihi biasanya itu tidak terlalu sulit, tetapi jika kita ingin berbuat kasih dengan orang yang pernah bahkan sering mengecewakan kita itu tidak mudah. Tetapi Tuhan mau kita mengasihi semua orang sama seperti Tuhan Yesus mengasihi manusia. Dan kasih tersebut bukan hanya diperkatakan tetapi diwujudkan dengan perbuatan. Dan setiap perbuatan kasih juga harus dengan motivasi yang benar dan sesuai dengan kebenaran Firman Tuhan.

Ada kasih yang mungkin memiliki motivasi yang benar, tetapi tidak sesuai dengan Firman Tuhan. Misalnya dalam hal mendidik anak, ada orang tua yang sangat sayang pada anaknya, tetapi anak tersebut terlalu dimanjakan. Sehingga kasih yang diberikan tidak mendidik. Allah mengasihi manusia, tetapi Allah tidak memanjakannya. Tetap ada proses disiplin bagi umat yang hidup tidak benar. Hal ini bukan karena Tuhan tidak sayang pada manusia tetapi untuk mendidik manusia.

Sebagai anak yang dikasihi-Nya, Allah dapat mendidik kita dengan pendisiplinan dan juga dengan penghargaan.

 

Bacaan Alkitab Setahun: 1 Raja-Raja 13-14; Galatia 5

***


Renungan harian lainnya