HIDUP BAGI KRISTUS
Bacaan: Roma 6:10-11
Kunci Sukses:
Kita akan melihat perintah dan kehendak Tuhan sebagai sebuah kesukaan, bukan sebagai beban.
Memperdalam Akar Iman:
“Jadi siapa yang ada di dalam Kristus, ia adalah ciptaan baru: yang lama sudah berlalu, sesungguhnya yang baru sudah datang.” (2 Korintus 5:17)
Roma 6:11, “Demikianlah hendaknya kamu memandangnya: bahwa kamu telah mati bagi dosa, tetapi kamu hidup bagi Allah dalam Kristus Yesus.”
Kita cukup sering mendengar berita tentang kekerasan majikan terhadap asisten rumah tangganya, bahkan ada yang berujung pada kematian. Sungguh sangat menyedihkan. Kebutuhan finansial yang mendesak sering membuat para korban kurang memperhatikan pentingnya mengetahui profil majikan sebelum menjadi pekerjanya.
Sebelum mengenal Kristus, kita adalah hamba dosa. Majikan kita ini sifat dan tabiatnya mencelakakan kita, berpotensi mendatangkan musibah yang fatal dan petaka atas diri kita. Sebaliknya, setelah kita percaya kepada Kristus, otomatis Dia menjadi Tuan kita yang baru, dan Kristus menjalankan Ketuhanan-Nya bukan untuk menyenangkan Dirinya, melainkan untuk menolong para hamba-Nya. Seperti kata Rebecca Pippert dalam buku Out of the Salt-Shaker and Into the World, Yesus adalah “satu-satunya di alam semesta yang dapat mengendalikan tanpa menghancurkan kita. Kristus adalah Tuan yang melepaskan kita dari kekejaman dosa dan menggerakkan umat tebusan-Nya untuk bertindak atas Nama-Nya dan hidup dalam kemerdekaan yang utuh.” Sungguh jauh berbeda dari tuan-tuan yang ada di dunia ini.
Kedewasaan rohani orang Kristen dimulai pada saat ia menyadari siapa Kristus yang sebenarnya. Pada saat itu, kita akan melihat perintah dan kehendak Tuhan sebagai sebuah kesukaan, bukan beban, dan ketaatan bukan lagi menjadi sebuah pilihan, melainkan sebuah kebutuhan dalam hidup kita. Tuhan memberkati.
Bacaan Alkitab Setahun: 1 Raja-raja 15-16; Galatia 6
Renungan harian lainnya
LEBIH BAIK BERLINDUNG PADA TUHAN
September 15, 2024
ALLAH DAN JANJI-NYA YANG KEKAL
September 14, 2024
PEMURNIAN DARI TUHAN
September 13, 2024