HIDUP DAMAI DALAM TUHAN

HIDUP DAMAI DALAM TUHAN

Bacaan: Yesaya 32:9-20

 

Kunci Sukses:
Selama kita hidup dalam ketaatan dan kebenaran, damai sejahtera akan kita alami.

Memperdalam Akar Iman:
Di mana ada kebenaran di situ akan tumbuh damai sejahtera, dan akibat kebenaran ialah ketenangan dan ketenteraman untuk selama-lamanya. Yesaya 32:17

 

Sebagai orang percaya kita bukan hidup damai menurut konsep dunia, tetapi kita hidup dalam damai karena Kristus ada di dalam kita. Ayat di atas menegaskan bahwa damai sejahtera, ketenangan dan ketenteraman akan menyertai hidup seseorang apabila ada kebenaran. Artinya selama kita hidup dalam ketaatan dan kebenaran, damai sejahtera akan kita alami.

Damai ini bukanlah sesuatu dari luar yang mempengaruhi ke dalam diri kita. Tetapi damai itu adalah sesuatu yang ada di dalam kita yang memancar kuat sampai ke luar dari kita.  Itulah damai sejahtera Kristus. “Hendaklah damai sejahtera Kristus memerintah dalam hatimu, karena untuk itulah kamu telah dipanggil menjadi satu tubuh. Dan bersyukurlah.” (Kolose 3:15). Ketika seseorang memiliki damai sejahtera Kristus keinginan duniawinya pasti mati, karena baginya Yesus itu sudah lebih dari pada cukup. Itulah yang dirasakan Rasul Paulus. “Tetapi apa yang dahulu merupakan keuntungan bagiku, sekarang kuanggap rugi karena Kristus. Malahan segala sesuatu kuanggap rugi, karena pengenalan akan Kristus Yesus, Tuhanku, lebih mulia dari pada semuanya.  Oleh karena Dialah aku telah melepaskan semuanya itu dan menganggapnya sampah, supaya aku memperoleh Kristus,” (Filipi 3:7-8).

 

Bacaan Alkitab Setahun: 1 Tawarikh 18-19; 1 Timotius 5

 


Renungan harian lainnya