TUHAN YANG PEGANG KENDALI

TUHAN YANG PEGANG KENDALI

Bacaan: Mazmur 89

 

Kunci Sukses:
Tuhan yang memegang kendali atas semuanya termasuk hidup kita, keluarga kita, pekerjaan kita.

Memperdalam Akar Iman:
Punya-Mulah langit, punya-Mulah juga bumi, dunia serta isinya Engkaulah yang mendasarkannya. Mazmur 89:11

 

Sebagai anak-anak Tuhan, kita harus membangkitkan iman kita, percaya penuh kepada Tuhan, jangan ragukan Tuhan dalam hal apapun di dunia ini. Mengapa? Karena Tuhan yang punya langit dan Tuhan juga yang punya bumi singkatnya alam semesta ini milik Tuhan. Kalau Tuhan yang punya semuanya, mengapa kita anak-anak-Nya harus kuatir, harus cemas apalagi takut?

Tuhan yang memegang kendali atas semuanya termasuk hidup kita, keluarga kita, pekerjaan kita. Jikalau ada banyak masalah yang kita alami, bisa saja karena kita sendiri yang menyimpang dari Tuhan dan hidup menurut keinginan kita sendiri.

Kembali dan bergantung kepada Tuhan, maka Tuhan akan memelihara dan menjaga hidup kita sebab kalau alam semesta yang begitu luas dan lebar diatur dan ditata Tuhan dengan begitu indah, terlebih hidup kita pasti ditata dan diatur oleh Tuhan. Percayalah.

 

 

Bacaan Alkitab Setahun: Bilangan 13-14; Yohanes 4

 


Renungan harian lainnya